ARTI MIMPI LONCAT LEWAT JENDELA

Diposkan oleh on 2017/03/08 - 7:00:00 AM

Jendela merupakan salah satu bagian dari bangunan yang umumnya difungsikan sebagai lubang fentilasi udara sekaligus memberi nilai estetika pada bangunan. Meski tidak difungsikan untuk keluar masuknya manusia, jendela terkadang juga digunakan layaknya pintu dalam situasi tertentu misalnya hal mendesak, darurat, atau tamu tidak diundang.

Munculnya jendela sebagai fokus dari detail mimpi anda bisa jadi merupakan pertanda baik atau pertanda buruk bagi kehidupan anda. Baik atau buruknya makna tersebut bergantung pada kondisi detail yang berlangsung di dalam mimpi serta kaitannya dengan kondisi kehidupan anda saat mengalami mimpi tersebut.

Karena bergantung pada faktor tersebut, maka makna mimpi loncat dari jendela yang ditampilkan belum tentu sesuai dengan anda. Dan karena makna yang diberikan hanya sebuah penafsiran maka tentu akan sangat relatif atau tidak pasti. Secara umum makna tersebut dilihat berdasarkan pengalaman atau kepercayaan tertentu yang mungkin sangat terbatas cakupannya.

Oleh karena itu, sebelum anda terlalu berpaku pada sebuah penafsiran, akan lebih baik jika anda mempertimbangkan bahwa kemungkinan besar mimpi lompat dari jendela yang anda alami hanyalah sebuah bunga tidur yang tidak mengandung makna apa-apa. Mimpi itu kemungkinan hanya refleksi dari apa yang anda fikirkan sebelum anda tidur.

Meski begitu, beberapa tafsir mengartikan mimpi lompat dari jendela sebagai suatu pertanda buruk. Jika anda bermimpi loncat melalui jendela, maka hal itu pertanda kerugian besar dalam hal keuangan
atau kegagalan dalam hal usaha.

Sebaliknya, beberapa tafsir juga mengartikan mimpi tersebut bergantung detail kondisi dalam mimpi. Jika anda bermimpi lompat dari jendela karena suatu perkara yang mendesak berlangsung di dalam rumah misalnya kebakaran dan sebagainya, maka hal itu diartikan pula sebagai pertanda suatu peluang lain atau solusi atas masalah yang tengah anda hadapi.

Untuk detail lain, pada tabel di bawah ini kami sajikan beberapa penafsiran mimpi yang berhubungan dengan jendela dalam berbagai situasi dan kondisi. Perlu kami ingatkan bahwa informasi yang disajikan hanyalah sebuah penafsiran dan bukanlah sesuatu yang pasti berlaku.
Mimpi Tafsir
Mimpi loncat melalui jendela Merupakan pertanda buruk, yaitu akan mengalami sebuah kerugian besar dalam segi keuangan.
Mimpi membuka jendela Merupakan pertanda baik, yaitu akan memiliki peristiwa atau firasat yang membawa kebahagiaan.
Mimpi jatuh dari jendela Merupakan pertanda buruk, yaitu akan mengalami kondisi kesehatan yang memburuk dan menurun.
Mimpi melihat jendela yang terbuka Merupakan pertanda baik, yaitu akan memperoleh sebuah kepuasan batin tersendiri.
Mimpi kaca jendela pecah Merupakan pertanda buruk, yaitu akan mendapatkan sebuah kesusahan dan kesulitan dalam mencari cinta dan pekerjaan.
Mimpi melihat sesuatu dari jendela Merupakan pertanda baik, yaitu akan mendapatkan rezeki yang datang dari mana saja.
Mimpi memasang kaca jendela Merupakan pertanda baik, yaitu akan mendapatkan rasa puas dan legah.
Mimpi melihat pintu rumah roboh Merupakan pertanda buruk, yaitu akan kehilangan kedua putri anda atau meninggal.
Mimpi pintu rumah terbuka Merupakan pertanda buruk, yaitu akan mendapatkan sebuah kekalahan dalam segi apapun.
Mimpi pintu rumah yang tinggi Merupakan pertanda baik, yaitu akan berhasil dalam mencari sandang pangan atau pencarian.