ARTI MIMPI JADI PILOT PESAWAT TERBANG

Diposkan oleh on 2017/07/10 - 8:40:00 AM

Pesawat terbang menjadi salah satu alat transportasi udara yang populer di dunia. Meski biaya untuk naik pesawat terbilang lebih mahal, namun banyak juga orang yang lebih suka menggunakan pesawat terbang karena lebih cepat sehingga dapat menghemat waktu dan sangat cocok untuk perjalanan bisnis yang padat waktunya.

Selain karena teknologi pesawat, sebuah pesawat bisa mengudara karena adanya seorang pilot dan awaknya yang menerbangkannya. Pilot merupakan profesi yang memiliki resiko besar karena hal itu menyangkut keselamatan ratusan penumpang pesawat. Pilot pun menjadi salah satu profesi dengan gaji besar yang banyak didambakan oleh anak-anak saat ditanya apa cita-cita mereka. Kira-kira apa ya makna dari mimpi menjadi pilot?

Kehadiran pesawat terbang sebagai fokus dari detail mimpi yang anda alami bisa jadi merupakan suatu pertanda baik atau pertanda buruk bagi kehidupan anda. Baik atau buruknya makna tersebut bergantung pada kondisi detail yang berlangsung di dalam mimpi serta kaitannya dengan kondisi kehidupan anda saat mengalami mimpi tersebut.

Meski begitu, perlu juga untuk anda pertimbangkan bahwa kemungkinan besar mimpi menjadi pilot pesawat terbang yang anda alami hanyalah sebuah bunga tidur yang tidak mengandung makna apa-apa. Mimpi tersebut kemungkinan hanya refleksi dari apa yang anda fikirkan sebelum tidur.

Biasanya mimpi dapat muncul karena adanya ambisi atau harapan yang belum terlaksana. Dalam hal ini, mimpi menjadi pilot bisa saja anda alami karena adanya ambisi atau keinginan anda untuk menjadi seorang pilot namun hal itu belum kesampaian atau masih dalam proses sehingga selalu terfikir dan terbawa ke alam bawah sadar.

Terlepas dari kemungkinan tersebut, sebagian orang percaya bahwa mimpi menjadi seorang pilot pesawat terbang bukanlah sebuah bunga tidur semata melainkan mengandung makna yang jika diartikan dengan tepat
sesuai detail dapat dijadikan sebagai peringatan atau petunjuk bagi orang yang memimpikannya.

Beberapa tafsir mengartikan mimpi menjadi pilot pesawat terbang sebagai pertanda baik. Jika anda bermimpi menjadi seorang pilot maka hal itu menandakan anda akan memperoleh imbalan untuk upaya atau kehalian yang anda miliki sebab hal itu merupakan hal yang tidak mudah.

Dari sudut pandang lain, sebagian tafsir juga mengartikan mimpi ini sebagai suatu peringatan. Menjadi pilot memiliki tanggung jawab yang besar demi keselamatan penumpang sehingga mimpi menjadi pilot menandakan bahwa anda akan menerima suatu tangggung jawab yang besar dan beresiko.

Untuk detail lainnya, pada tabel di bawah ini kami sajikan beberapa penafsiran mimpi yang berhubungan dengan pesawat dalam berbagai situasi dan kondisi. Perlu kami ingatkan bahwa informasi yang disajikan hanyalah sebuah penafsiran dan bukanlah sesuatu yang pasti berlaku.

Mimpi Tafsir
Mimpi menjadi pilot pesawat terbang Merupakan pertanda baik, yaitu akan memperoleh imbalan yang besar untuk usaha atau kerja keras anda.
Mimpi melihat perahu terbang Merupakan pertanda baik, yaitu akan mencapai keberhasilan dalam usaha anda terkait hal-hal yang anda inginkan.
Mimpi berada di tempat kecelakaan pesawat terbang Merupakan pertanda buruk, yaitu menandakan akan ada perubahan ke arah negatif dan perubahan orang-orang di sekitar anda.
Mimpi melihat kuda terbang Merupakan pertanda baik, yaitu akan memperoleh kejayaan dan kemuliaan dalam hidup.
Mimpi terbang rendah Merupakan pertanda buruk, yaitu akan mengalami kekecewaan karena apa yang anda usahakan tidak membuahkan hasil seperti keinginan anda.