ARTI MIMPI MELIHAT POCONG

Diposkan oleh on 2018/04/19 - 5:04:00 PM

Jika anda termasuk orang yang penakut terutama pada hantu, maka mimpi melihat pocong yang anda alami bisa saja muncul akibat ketakutan anda yang berlebihan. Anda mungkin menjadi sangat paranoid setelah menonton film horor atau mendengar cerita horor tentang pocong sehingga terbayang-bayang dan akhirnya terbawa ke alam bawah sadar anda. Atau bisa pula karena anda atau orang di sekitar anda memang pernah mengalami kejadian tersebut secara langsung sehingga ada kecemasan tersendiri tentang hal itu.

Terlepas dari beberapa kemungkinan tersebut, beberapa orang yang pernah mengalami mimpi itu dan mengamati kejadian setelahnya percaya bahwa mimpi melihat pocong bukan hanya sebuah bunga tidur belaka. Mereka mengerti bahwa ada makna tersembunyi di balik mimpi tersebut yang dapat dijadikan sebagai petunjuk atau pun peringatan jika diartikan dengan tepat.

Kehadiran pocong sebagai fokus dari detail mimpi yang anda alami bisa jadi merupakan suatu pertanda baik atau pertanda buruk bagi kehidupan anda. Baik atau buruknya makna tersebut bergantung pada kondisi detail yang berlangsung di dalam mimpi serta kaitannya dengan kondisi kehidupan anda saat mengalami mimpi tersebut.

Pocong merupakan salah satu jenis hantu yang paling populer di Indonesia. Menurut mitos yang beredar, pocong adalah arwah penasaran dari seseorang yang meninggal dan saat dikuburkan tali pocong nya tidak dilepas sehingga Ia menjadi tidak tenang dan meminta orang lain untuk membukanya. Dalam beberapa film, pocong kerap akan muncul menakut-nakuti warga sampai tali pocongnya dibuka.

Masyarakat Indonesia umumnya sangat fanatik dengan hal-hal yang berbaui mistis termasuk soal hantu. Tak sedikit yang percaya bahwa hantu itu benar-benar ada, walaupun pada kenyataannya, hantu termasuk pocong hanyalah penyamaran dari bangsa jin yang ingin menakut-nakuti manusia. Dalam penafsiran mimpi, kemunculan hantu sering dikaitkan dengan keberuntungan.

Beberapa tafsir mengartikan mimpi melihat pocong sebagai pertanda baik. Jika anda bermimpi melihat pocong maka hal itu kemungkinan menandakan keberhasilan dalam usaha, bisnis, pekerjaan atau tercapainya keinginan anda. Akan tetapi, sebagian tafsir juga mengartikan mimpi tersebut sebagai gambaran mengenai ketakutan dalam diri anda sendiri.

Baik atau buruknya makna suatu mimpi pada dasarnya sangat relatif dan tidak pasti. Sebuah mimpi bisa saja memiliki makna yang berbeda-beda. Perbedaan itu berkaitan dengan beberapa faktor seperti jenis kelamin, usia, dan kehidupan orang itu sendiri. Jadi, sebuah mimpi yang sama bisa saja memberikan makna yang berbeda pada orang-orang yang mengalaminya dan hal itu sangat bergantung pada detail mimpi yang berhasil diingat.

Untuk detail lainnya, pada tabel di bawah ini kami sajikan beberapa penafsiran mimpi yang berhubungan dengan pocong atau hantu dalam berbagai situasi dan kondisi. Perlu kami ingatkan bahwa informasi yang disajikan hanyalah sebuah penafsiran dan bukanlah sesuatu yang pasti berlaku.

Mimpi Tafsir
Mimpi melihat pocong Merupakan pertanda baik, yaitu akan memperoleh keberhasilan dalam usaha, bisnis, atau pekerjaan. 
Mimpi bertemu pocong  Merupakan pertanda kurang baik, yaitu menggambarkan ketakutan yang selama ini terpendam dalam diri anda.
Mimpi dikejar pocong  Merupakan pertanda kurang baik, yaitu merupakan suatu peringatan untuk introspeksi diri dan memperbaiki kualitas diri terutama dalam hal ibadah.
Mimpi berbicara dengan pocong Merupakan pertanda baik, yaitu akan memperoleh peningkatan dalam hal finansial atau keuangan. Jika anda seorang pebisnis biasanya ini merupakan pertanda baik bagi keuntungan anda.
Mimpi jadi pocong Merupakan peringatan bagi anda untuk lebih giat dan bekerja keras untuk mencapai kesuksesan. Selain itu, mengalami mimpi ini sebaiknya untuk selalu mawas diri.